Kebanyakan dari para internet marketer, membangun website hanyalah untuk mencari uang. Memang sih kita semua perlu makan, sehingga kita perlu situs yang bisa menghasilkan uang kalau tidak maka kita akan selamanya terjebak dalam dunia kerja.

Tetapi sayangnya banyak internet marketer yang terlalu fokus hanya pada uang; spt berapa banyak uang, seberapa cepat menghasilkan uang,gimana cara bisa mendapat lebih banyak uang, sehingga banyak internet marketer yang berkecimpung dalam adsense, membuat situs2 yang dapat menghasilkan uang secara instan, mereka tidak peduli apakah isi/konten yang ada bermanfaat atau tidak, bahkan terkadang konten/isi yang ada hanyalah “sampah”. Yah walaupun “sampah” harus diakui situs tersebut bisa menghasilkan ratusan dollar perbulan, tapi ada ngga kebanggaan untuk menunjukkan isi situs yang asal-asalan alias “sampah” itu kepada teman atau family kita. Ngga lah yauu..
Begitu banyak para pebisnis adsense yang mengambil jalan diatas. Mereka tidak pernah membuat situs yang benar-benar sesuai dengan minat,hasrat dan keinginannya yang benar-benar memberikan kepuasan sesungguhnya. Salah satu pelanggan saya baru saja memberikan link ke situs barunya yang berisi tentang pesawat remote control. Walaupun tidak populer tetapi situs tersebut mencerminkan minat, hasrat dan keinginan dari pemiliknya, bahkan saya merasakan orang tersebut tidak bisa makan dan tidur,jika tidak bersama pesawat remote control nya.
Setiap pebisnis adsense rasanya perlu membuat situs seperti itu, situs yang bisa mereka tunjukkan dengan penuh kebanggaan.
Cobalah untuk membuat situs proyek jangka panjang tentang sesuatu yang kita minati. Lupakan dulu berapa hasil yang akan diperoleh jika kita memasang adsense pada situs tersebut. Pilih subjek yang kira2 bisa kita kembangkan. Buat sesuatu yang bisa membuat diri kita bangga karenanya.
Berikut hal terbaik yang akan terjadi :
Situs yang sesuai dengan keinginan dan minat kita akan menjadi situs penguasa di bidangnya, bahkan bisa menjadi no.1 di search engine dengan kata kunci atau pasar tertentu. Selain itu situs tersebut bisa membangun komunitas dan jaringan karena para pengunjung dengan minat yang sama bisa merasakan “semangat” dan hasrat yang kamu buat disitus tersebut.
Hal-hal inilah yang tidak akan kamu dapatkan pada situs adsense yang asal-asalan.
(disadur dari tulisan Steve weber : what adsense site are missing)

0 comments